Clozetters, sudah siap
menyambut kembalinya bulan suci Ramadan? Bulan ini menjadi momen yang
ditunggu-tunggu, tak hanya untuk menabung pahala, tetapi juga merayakan
kebersamaan dengan keluarga. Sebagian dari Clozetters mungkin sudah hunting baju
untuk berbuka puasa bersama dan merayakan Hari Raya Idul Fitri kelak. Oleh
karena itu, Clozette ingin merekomendasikan koleksi Raya dari salah satu brand
lokal yang merupakan pioneer baju muslim online di Indonesia. Keep on
scrolling to see the deets, Clozetters!
Baik Clozetters yang mengenakan
hijab maupun tidak, pasti sudah tak asing dengan brand Vanilla Hijab. Brand
yang didirikan oleh Atina Maulia tahun 2013 ini telah menjaring lebih dari dua
juta followers di Instagram dan sudah menjangkau konsumen hampir ke seluruh
pelosok Indonesia. Pada tanggal 14 Maret 2022 lalu, Vanilla Hijab mengundang para
konsumen setia dan Influencer tanah air dalam gathering bertajuk The Most
Wonderful Rendezvous of The Year. Sebuah intimate event berkonsep garden party
ini turut menjadi momen peluncuran Vanilla Signature Raya Collection dan
Vanilla Raya Hijab Collection 2022.