Saat ini kita sedang berhadapan dengan Covid-19 varian Omicron. Walau pun berbagai sumber mengatakan varian terbaru ini minim gejala dibandingkan dengan sebelumnya, tenaga kesehatan menghimbau untuk tetap waspada. Varian Omicron memiliki tingkat penularan yang tinggi sehingga angka kasus Covid-19 kembali melonjak di Indonesia. Sekolah dan perkantoran kini mulai diperketat bahkan ditutup kembali untuk menekan angka penularan.

Daya tahan tubuh yang baik merupakan kunci utama untuk tetap sehat selama pandemi. Pada dasarnya tubuh kita memiliki B-Cell dan T-Cell yang berfungsi memproduksi antibodi. Namun, terdapat berbagai faktor yang dapat melemahkan sistem imun kita, seperti kurangnya asupan gizi, tidak memiliki waktu istirahat yang cukup, dan lengah akan protokol kesehatan.