Sumber foto: Clozetter Prapancadf



Tak hanya Indonesia, hampir seluruh negara di dunia juga memiliki folklore atau cerita rakyat yang menakutkan. Jepang mengenal sosok hantu perempuan Yūrei, Irlandia percaya akan adanya hantu perempuan Banshee, dan Amerika Latin juga memiliki sosok La Llorona, hantu perempuan bergaun putih dengan rambut hitam yang panjang.

 

Merupakan hantu legendaris, La Llorona telah menjadi cerita turun-temurun dari satu generasi ke generasi lainnya. Ia mengincar anak-anak kecil untuk menggantikan sosok anak-anaknya yang telah hilang. Dengan isak tangisnya, La Llorona menarik perhatian dan menculik anak yang ia incar, tak peduli siang ataupun malam.

 

Sosok La Llorona ini ternyata merupakan cerita hantu pertama yang didengar oleh James Wan, produser film asal Australia, ketika menginjakkan kakinya di Amerika. Telah menyutradarai serangkaian film horor box office seperti Saw dan The Conjuring, James Wan terinspirasi untuk membangkitkan kembali legenda La Llorona melalui film The Curse of The Weeping Woman.


“Saya memang menyukai cerita hantu, namun La Llorona lebih dari itu. Ia menyentuh rasa takut yang terdalam, yang kalian sendiri bahkan tak tahu itu ada,” tutur James Wan, produser film The Curse of The Weeping Woman.