Sumber foto: Clozetter Tiffanikosh


Clozetters, siapa yang sudah mulai 'lebar-an' setelah merayakan Lebaran? Momen yang satu ini memang tak hanya identik dengan silaturahmi dan kumpul keluarga, tetapi juga menyantap hidangan bersantan yang sulit ditolak. Nah, berhubung momen Lebaran sudah lewat, kini saatnya kamu kembali mengatur asupan yang masuk ke tubuh. Salah satunya bisa kamu lakukan dengan menyusun healthy meal plan berisikan hidangan sehat pasca Idulfitri.

 

Melalui artikel kali ini, Clozette ingin membagikan ide healthy food dari Jepang yang cocok untuk memulai kembali gaya hidup sehatmu. Yuk, intip selengkapnya melalui ulasan berikut!

 

Miso Soup



Siapa sangka, ternyata Miso Soup merupakan hidangan yang kaya akan manfaat, lo. Berasal dari fermentasi rebusan kedelai, Miso Soup mengandung asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh. Para ahli gizi juga mengemukakan bahwa Miso Soup dapat memperkuat imunitas, menurunkan kolestrol, dan mendukung kecantikan kulit. Wah, benefit yang lengkap sekali, ya!