15 April 2022 lalu, Aplikasi Bank Jago resmi berulang tahun yang pertama. Berbekal aspirasi untuk meningkatkan kesempatan tumbuh bagi berjuta insan, Bank Jago memahami bahwa masing-masing individu menginginkan kemudahan dalam mengelola keuangan, meskipun tujuan yang ingin dicapai berbeda. Hal tersebut membuat Bank Jago merancang aplikasi yang membuat pengelolaan uang lebih mudah, kolaboratif, dan inovatif. Pada tahun pertamanya, aplikasi ini telah digunakan oleh jutaan nasabah untuk membantu mereka selangkah lebih ‘jago’ mewujudkan mimpi mereka.

 

Viprilla Andita, salah satu nasabah Bank Jago, menceritakan mimpinya yang perlahan tercapai berkat Kantong atau Pocket, fitur unggulan Aplikasi Bank Jago. Sejak awal menikah di tahun 2018, ia bermimpi untuk merenovasi rumah. Sayangnya, mimpi ini terus tertunda karena kebutuhan lainnya, seperti biaya melahirkan dan biaya kebutuhan sehari-hari. Apalagi, Lala tergolong sandwich generation yang harus mencukupi kebutuhan keluarga inti sekaligus orang tua.

 

Tahun 2021 lalu, Lala mendengar tentang Aplikasi Bank Jago dan memutuskan untuk memindahkan uang tabungannya. Agar alokasi dana tak tercampur, Lala membuat beberapa Kantong untuk pengaturan yang lebih tertib. Seperti Kantong tabungan sekolah anak, serta Kantong renovasi rumah yang merupakan mimpinya sejak lama. Setelah menggunakan fitur Kantong tersebut, alokasi dana lebih tertib meskipun kebutuhan rumah tangga semakin bertambah. Akhirnya, di bulan April 2022 ini, mimpi Lala mulai terwujud seiring progres renovasi rumah yang mulai berjalan.