Sumber foto: Instagram @converse_id 


Siapa nih, di antara kamu yang lagi semangat menunggu konser band dan penyanyi favorit tahun ini? Mulai dari Westlife hingga Blackpink, konser-konser di tahun 2023 bakal lebih meriah dibandingkan tahun kemarin. Nah, buat Clozetters yang berencana nonton di festival atau sambil berdiri, nggak ada salahnya untuk ‘gear up’ dengan sneakers yang nyaman untuk jejingkrakan. Eits, kalau kamu berencana beli sneakers baru, kamu bisa lirik beberapa di antaranya yang nggak hanya stylish, tapi punya sol tinggi yang bikin kamu nggak ‘tenggelam’ di kerumunan penonton. Simak rekomendasinya melalui ulasan berikut, yuk! 



Converse Run Star Motion 


 

Masih hadir dengan desain klasik khas Converse, sepatu ini dilengkapi midsole platform yang modern dan terkesan ekstra! Bagian solnya yang bergerigi siap memberikan statement di keseluruhan penampilan kamu. 




Onitsuka Tiger Acromount 


 

Nggak kalah dengan Converse, brand sneakers asal Jepang ini punya seri Acromount dengan bagian sol yang bervolume. Givin’ the instant sporty style for your overall concert look!