Sumber foto: Clozette Ambassador Andreahamdan


Merupakan salah satu destinasi favorit generasi milenial, Seoul, Korea Selatan, tak pernah berhenti menyuguhkan kecantikan di sudut kotanya. Mulai dari tempat wisata sejarah, wisata budaya dan Kpop, hingga kafe modern yang chic. Semuanya tertata indah dan sedap dipandang mata.


Bicara tentang kafe di Seoul, yang sering terlihat di sosial media mungkin Line Friends Store & Café, sebuah kafe merangkap toko yang menjual pernak-pernik Line, atau Stylenanda Pink Pool Café, kafe cantik di rooftop dengan desain yang menyesuaikan musim. Akan tetapi, Seoul ternyata memiliki puluhan kafe lainnya dengan konsep yang juga unik. Berikut 5 diantaranya yang tengah populer dan menjadi favorit para Seoulites saat ini.



1.  Thanks Nature Cafe, Hongdae


Ingin tahu rasanya menikmati banana-strawberry waffle ditemani dua ekor domba putih meggemaskan? Kamu bisa mendapatkan pengalaman unik tersebut di Thanks Nature Café atau Sheep Café yang terletak di Hongdae. Kafe yang menjual berbagai varian kopi dan dessert ini sebenarnya dibuka sejak tahun 2011, namun baru populer setelah masuk ke dalam salah satu episode variety show We Got Married. Jika ingin bertemu dua domba penghuni kafe ini, pastikan kamu tak berkunjung di musim panas karena domba-domba tersebut akan dikembalikan ke peternakan untuk menghindari teriknya kota Seoul.



Alamat Thanks Nature Café

486 Seogyo-dong, Mapo-gu, Seoul (Hongik University Subway Station)

Jam buka: 11.00 – 22.00 



2.  Zapangi 자판

 

Zapangi merupakan bahasa Korea dari mesin jual otomatis atau vending machine. Tak heran jika ikon kafe ini terletak pada pintu masuknya yang berbentuk vending machine berwarna millennial pink. Keunikan Zapangi tak hanya terletak pada pintu masuk, tetapi juga pada presentasi makanan dan minumannya. Aneka jenis kue di kafe ini menggunakan kaleng sebagai wadah, dan minuman dingin disajikan dalam kemasan botol susu bermaterial kaca.



Alamat Zapangi 자판

400-2 Mangwon-dong, Mapo-gu, Seoul, South Korea

Jam buka: 10.00 – 23.00